Kota Beribu Senyuman

Walikota Pangkalpinang Minta Dukungan Sekolah Tatap Muka dan Ingatkan Tetap Pakai Masker

Pangkalpinang-Diskominfo :Dihadapan 21 anggota DPRD Kota Pangkalpinang, Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil memohon dukungan dan doa atas keputusan tatap muka di sekolah.

Permintaan dukungan ini disampaikannya sebelum menyampaikan Nota Keuangan dan Raperda Perubahan APBD Kota Pangkalpinang tahun Anggaran Tahun 2020, Senin (14/9/2020) di Gedung Paripurna DPRD Kota Pangkalpinang.

Keputusan akan membuka kembali sekolah tatap muka selambat-lambatnya awal Oktober 2020 sudah melalui kesepakatan bersama dalam rapat dengan Forkopimda dan stakeholder terkait minggu kemarin.

“Mohon dukungan semua terkait tatap muka anak-anak sekolah, terakhir kami mempunyai kesepakatan bersama paling lambat awal Oktober anak-anak SMP kita akan melaksanakan tatap muka,” jelas Molen.

Lebih lanjut Molen menjelaskan akan terlebih dahulu melakukan pertemuan dengan orang tua murid untuk sosialisasi kesiapan sarana prasarana di sekolah sesuai protokol kesehatan.

Terlebih dalam minggu ini jumlah terkonfirmasi positif di Kota Pangkalpinang mengalami kenaikan dengan total konfirmasi sebanyak 106 orang dan masih dikarantina 28 orang.

Untuk itu Molen kembali mengingatkan agar masyarakat harus tetap memakai masker dan jangan menganggap enteng covid-19.

“Teman saya Wali Kota Jambi tanpa gejala apa-apa positif, Bupati Pali Wali Kota Lubuk Linggau juga kena, sebelumnya ada Bupati Ogan Ilir juga kena. Saudara kita juga Pak Mikron sampai di bawa ke rumah sakit,” tambahnya.

Mari dalam beraktivasi saat pandemi covid-19 masih berlangsung ini bersama-sama terapkan 3M yaitu mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.

Sumber: Diskominfo Kota Pangkalpinang Penulis: Septia Fotografer: Iwan Editor: Zulfahmi

Leave A Reply

Your email address will not be published.